Monday, March 7, 2011

Konfigurasi Router Pada Debian Lenny


  1. Instalasi Debina Lenny…
  2. Edit file “/etc/network/interfaces
File konfigurasi ini di gunakan untuk pengisian IP Address untuk routernya..,,,
Pada console ketik kan saja “nano /etc/network/interfaces”…..
Keterangan dari perintah ini :
-         nano : teks editor default pada debian lenny, teks editor ini langsung bisa di gunakan setelah kita selesai menginstall debian lenny, berbeda dengan open BSD dan FreeBSD, kita harus menginstall paket teks editor tersebut. Klo kita tidak ingin menginstall paket teks editr pada OpenBSD atau FreeBSD, kita bisa menggunakan teks editor “vi” sebagai teks editor default pada OpenBSD atau FreeBSD.
-         /etc/network/interfaces : letak file yang akan di konfigurasi.
Isi dari konfigurasi /etc/network/interfaces
# The Primary network interface
auto eth0
iface eth0 inet static
address 172.16.0.2
netmask 255.255.255.128
network 172.16.0.0
broadcast 172.16.0.127
gateway 172.16.0.126


auto eth1
iface eth1 inet static
address 192.168.1.62
netmask 255.255.255.192
broadcast 192.168.1.63

network 192.168.1.0
# dns-* options are implemented by the resolvconf package, if installed
dns-nameservers 192.168.1.6   -> DNS yg akan digunakan untuk DNS client
dns-search smartlinkgm.net       -> DNS yang ada pada debian router kita.

3. Restart Network
Perintah nya : “/etc/init.d/networking restart”
4. Mengaktifkan IP forwardnya
Perintahnya “nano /etc/sysctl.conf
Cari baris yang bertuliskan -> “net.ipv4.ip_forward =1
Hilangkan tanda “#” pada awal baris tersebut.
5. Restart Network
/etc/init.d/networking restart
6. Pengisian iptables
Tujuannya adalah untuk meroutingkan antara IP local (eth1) dengan IP publik (eth0). Perintahnya “iptables –t nat –A POSTROUTING –o eth0 –j MASQUERADE”.
7. Restart Network
/etc/init.d/networking restart
8. Pengisian iptables pada file “/etc/rc.local
Pengisian iptables pada file /etc/rc.local bertujuan supaya konfigurasi iptables yang telah kita ketikan di konsole tadi tidak hilang ketika router kita di restart. Jadi konfigurasi ini bisa dilakukan atau tidak. Supaya kita tidak menuliskan lagi setelah router kita di restart lebih baik kita tuliskan saja konfigurasi iptables tadi pada file /etc/rc.local.
Kita buka file nya dengan perintah “nano /etc/rc.local”. ketikan konfigurasi iptables –t nat –A POSTROUTING –o eth0 –j MASQUERADE
9. Restart Network
/etc/init.d/networking restart
10. Router siap di gunakan…….untuk pengecekan kita ketik ping google.com pada komputer client… selamat mencoba…

Membuat File Sharing pada Debian Lenny


Pada kesempatan ini saya sharing ni tentang sharing file atau folder antara computer debian lenny atau debian 5 dengan windows… hehe jadi pada intinya konfigurasi sharing folder atau sharing file di debian lenny. Ni caranya :
Saya asumsikan bahwa kita sudah mengkonfigurasi IP Address, jadi kita tinggal menginstall dan mengkonfigurasi samba sebagai paket di debian untuk melakukan sharing file atau folder. Ni konfigurasi IP Address pada mesin saya..
Computer Debian 5
IP Address 192.168.1.1
Netmask 255.255.255.240
Network 192.168.1.0
Broadcast 192.168.1.15
Gateway 192.168.1.1
Computer windows XP
IP Address 192.168.1.2
Netmask 255.255.255.240
Network 192.168.1.0
Broadcast 192.168.1.15
Gateway 192.168.1.1
Sekarang kita mulai deh prosesnya… langkah pertama kita install dulu pake samba di mesin Debian 5 kita… ni perintahnya..

Setelah kita menginstall paket samba, kita buat direktori tempat untuk direktori yang akan di sharing.
Pada konfigurasi di atas saya buat di rektori di dalam direktori /home, untuk perintah chown dan chmod adalah digunakan untuk merubah hak akses direktori /home/sharing. Contohnya seperti di bawah ini…
Nah sebelum kita melakukan perintah chown dan chmod akses pada direktori gembrot terbatas, hal ini bisa kita lihat di bagian dalam kotak yang berwarna merah. Keterangn di dalam kotak merah ialah
Drwx : untuk akses root kita bisa membaca (r), menulis (w), mengeksekusi (x).
Xr       : untuk akses user kita hanya bisa mengeksekusi (x), dan membaca (r) saja.
X         : untuk akses guest kita hanya bisa mengakses saja.

nah setelah kita menggunakan perintah chown dan chmod maka semua hak akses dapat membaca, menulis, dan mengeksekusi direktori gembrot… sekarang sudah tau kan…
langkah selanjutnya kita mengkonfigurasi samba, pada konsol kita ketik perintah :
wisnu# nano /etc/samba/smb.conf
ni isi file nya…
Hilangkan tanda # pada bagian security = user… setelah itu kita tambahkan script di bawah ini…

Nah kita tambahkan script seperti di atas…
Setelah kita selesai konfigurasi kita keluar, kemudian buat user untuk bisa mengakses direktori yang di sharing…
Ok setelah selesai kita restart samba.
Wisnu# /etc/init.d/samba restart

Setelah itu kita tinggal mengecek di komptuer windows… hehe ni prosesnya hehe


ok sekian sharingnya yaa semoga bermanfaat, jika ada salah silahkan kirim kritik dan sarannya….

Membuat Server Hosting Sederhana Pada Debian Lenny

Konfigurasi server hosting pada debian lenny membutuhkan 4 langkah utama, berikut keterangan2 langkah tersebut :

1. Konfigurasi IP address
Sebelum kita melangkah lebih jauh, kita konfigurasi dulu IP Address mesin server hosting kita. Berikut perintahnya :
debian # nano /etc/network/interfaces



Tambahkan script yang diberi tanda kuning apabila konfigurasi di atas belum ada. Hehe
Setelah selesai mengkonfigurasi kita keluar dari teks editor nano, kita restart network dengan perintah : debian # /etc/init.d/networking restart
2. Installasi dan Konfigurasi DNS Server
Langkah yang kedua ialah kita konfigurasi DNS Server kita. Berikut langkah-langkah intallasi dan konfigurasinya :
A. proses installasi
yang pertama kita harus mount cdroom dulu, berikut perintahnya :
debian # mount /dev/cdroom /mnt
setelah kita mount cdroom, kita install paket bind9, berikut perintah installasi : debian # apt-get install bind9
B. proses konfigurasi
kita edit file named.conf.local dengan perintah :
debian # nano /etc/bind/named.conf.local


kita tambahkan script yang saya beri kotak kuning, dibagian paling bawah:
setelah selesai menambahkan script diatas kita keluar, sekarang kita buat file forwardnya. Berikut perintahnya :
debian # nano /etc/bind/nama file forward



Kebetulan file forward yang saya buat namanya adalah “tkj”. Setelah selesai mengedit, jangan lupa di simpan yaa hehe. Terus langkah selanjutnya adalah konfigruasi file reverse. Berikut perintahnya :
debian # nano /etc/bind/nama file reverse


File reverse yang saya buat ialah “ac”. Setelah itu kita edit file resolv.conf dengan perintah :
debian # nano /etc/resolv.conf


setelah semua konfigurasi selesai, kita restart bind9 dengan perintah :
debian # /etc/init.d/bind9 restart
3. Installasi dan Konfigurasi Web Server
Langkah yang ketiga ialah installasi dan konfigurasi web server. Untuk installasi kita cukup mengetikkan perintah : debian # apt-get install apache2 php5
Catatan kaki : sebenarnya tanpa install php5 web server sudah bisa jalan, tetapi apabila server hosting kita ingin support php maka kita harus menginstall php5.
Untuk pengecekan kita ketika saja debian # lynx tkj.sch.id


Apabila muncul pesan diatas maka apache2 web server sudah berjalan dengan baik. Hehe..
Catatan : lynx ialah paket web browser yang ada di debian. jika lom ada pake lynx kita install terlebih dahulu pake tersebut.
Langkah selanjutnya ialah kita buat virtualhost pada webserver kita. Berikut konfigurasinya :
Sebelumnya kita copy dulu file default yang terdapat di directory “/etc/apache2/sites-available” dengan perintah :
debian: /etc/apache2/sites-available # cp default wisnu
setelah kita copy kita edit file wisnu nya.. hehe perintahnya :
debian: /etc/apache2/sites-available # nano wisnu

Keterangan :
Konfigurasi yang perlu kita perhatikan ialah yang saya beri kotak warna kuning. Karena konfigurasi tersebut ialah inti dari keberhasilan mengkonfigurasi virtualhost.
Kita hanya perlu mengubah 2 baris dalam konfigurasi virtualhost. Yaitu pada baris ServerName. Pada bagian ServerName kita beri nama DNS yang telah kita buat tadi. Dan pada baris DocumentRoot, pada konfigurasi ini, kita harus mengarahkan dimana letak file html atau php yang akan kita load atau kita eksekusi…
4. Installasi dan Konfigurasi Database Mysql
Perintah untuk menginstall database mysql adalah…
debian # apt-get install mysql-server phpmyadmin
5. Upload CMS di Mesin Server Hosting kita
Sebelum kita upload CMS kita ke server hosting yang telah kita buat tadi, kita perlu menginstall sebuah paket yang untuk menyediakan protocol ftp. Pada konfigurasi ini saya menggunakan paket proftpd untuk menyediakan protocol ftp. Perintah untuk menginstall proftpd : debian # apt-get install proftpd

Setelah itu kita buka explorer. Pada address bar kita ketik ftp://ip addess mesin server hosting kita…. Contoh


keterangan :
Masukkan nama user + password nya.. hehe.. kebetulan user saya “wisnu” dan passwordnya “123″..
Lalu copy kan CMS yang akan kita upload pada folder ftp tadi. Secara default letak file yang kita upload terletak di /home/wisnu. Didalam /home/wisnu pasti ada file namanya seperti file yang kita upload tadi.. hehehe jika ga’ percaya silahkan di cek sendiri.. hehe :D

Sekarang kita kembali ke console debian lenny kita.. kita copy file yang kita upload tadi ke dalam directory yang telah kita buat pada konfigurasi virtualhost tadi. Hehehe berikut perintahnya :
debian : /home/wisnu/ # cp auracms2.2.2.tar.gz /var/www/wisnu

setelah kita copy di direktori /var/www/wisnu, kita extract file auracms2.2.2.tar.gz dengan perintah
debian: /var/www/wisnu # tar –xzvf auracms2.2.2.tar.gz maka hasilnya ialah sebagai berikut:

Pada gambar diatas terpampang hasil dari extract file auracms2.2.2.tar.gz. sekarang kita buat database untuk web kita. Langkahnya ialah cukup kita klik mozila firefox, lalu ketik “alamat domain/phpmyadmin”. Contoh :

Pada address bar saya mengetik domain wisnu.tkj.sch.id/phpmyadmin.. masukkan nama pengguna dan password. Pada saat default kita tidak masuk ke phpmyadmin karena kita harus mengatik dulu phpmyadminnya.. maka dari itu kita edit dulu file my.cnf. berikut perintahnya : debian # nano /etc/mysql/my.cnf
Kita rubah pada baris yang bertuliskan user = mysql kita rubah menjadi user = root… nah setelah kita konfigurasi kita bisa masuk ke phpmyadminnya.. hehehehe
Setelah kita memasukkan nama pengguna dan password nya kita akan dihadapkan pada tampilan seperti diatas. Untuk membuat database kita ketik nama database yang kita inginkan pada kolom “Ciptakan database baru”. Setelah kita mengetik nama database lalu kita klik tombol ciptakan.

Untuk mengunduh database yang ada di auracms tadi kita pilih “import”.

Lalu akan muncul tampilan seperti diatas. Untuk mengupload databasenya kita  pilih “telusuri”, setelah itu kita pilih dimana letak file databasenya. Lalu klik “Go”.

Catatan : untuk file database dalam auracms adalah auracms.sql… itu nama databasenya.. hehe :D
Setelah itu kita kembali ke console debian kita.. kita copy kan auracms.sql yang ada di direktori /var/www/wisnu/ ke directory /etc/phpmyadmin dengan perintah
debian : /var/www/wisnu # cp auracms.sql /etc/phpmyadmin
nah setelah konfigurasi ini kita bisa cek apakah CMS yang kita upload tadi bisa muncul atau tidak.. hehe

Setelah kita ketik nama domainnya akan muncul web site kita. Hehehe konfigurasi selesai dan selamat mencoba.. hehe :D

KONFIGURASI AUTENTIKASI USER SEDERHANA MODE NCSA

1. setting router terlebih dahulu

a. setting IP Address
sebelum kita membuat router kita konfigurasi dulu IP address… perintahnya : debiah # nano /etc/network/interfaces

b. konfigurasi file sysctl.conf
setelah kita mengkonfigurasi ip address kita konfigurasi file sysctl.conf nya hehe. Berikut perintahnya : debian # nano /etc/sysctl.conf

Hilangkan tanda “#” pada baris yang saya beri tanda kotak.. hehe
c. konfigurasi ip tables
konfigurasi iptables dapat dilakukan dengan perintah :
debian # iptables –t nat –A POSTROUTING –o eth0 –j MASQUERADE
supaya konfigurasi iptables diload ketika startup di debian lenny, kita tambahkan script pada file rc.local dengan perintah
debian # nano /etc/rc.local

d. konfigurasi resolv.conf
kemudian kita edit file resolv.conf dengan perintah
debian # nano /etc/resolv.conf dan ini dia isinya hehe

2. setting autentikasi user mode ncsa
a. sebelum kita mengkonfigurasi autentikasi user mode ncsa dengan squid kita install dulu paket-paket yang dibutuhkan yaitu squid dan apache2. kita install kedua paket tersebut dengan perintah :
debian # apt-get install squid apache2
b. ketikkan perintah di bawah ini secara urut.. hehe :D
Gunakan program htpasswd untuk menambahkan user ke file password. Anda bisa menambahkan para user setiap saat tanpa harus merestart Squid. Dalam hal ini, anda menambahkan satu username wisnu.

c. konfigurasi file squid.conf
pada file squid.conf ada 2 konfigurasi utama yaitu mengenablekan ncsa_auth dan konfigurasi acl serta http_access.
Perintah : debian # nano /etc/squid.conf

Hilangkan tanda “#” pada baris yang di dalam kotak. Hehehe pada bagian akhir sendiri kita ubah menjadi “/etc/squid/squid_passwd”. Hehe
Lalu tambahkan script seperti yang saya beri tanda kotak tersebut.. kita buat acl (access control list) dan http_access untuk mengatur apakah user diijinkan untuk melakukan autentikasi. Pada intinya Cuma seperti itu.. hehe

Setelah semua konfigurasi selesai kita restart squid dengan perintah

3. testing autentikasi user
untuk mengetes autentikasi user kita apakah sudah berhasil atau belum kita jalan aplikasi mozila firefox. Sebelumnya kita konfigurasi dulu settingan proxy nya yaa haha.. ni cara konfigurasinya…

Lalu kita pilih “pengaturan”.. hehe lalu akan muncul tampilah seperti dibawah

Pada bagian menu kita pilih “jariangan” dan lalu tekan tombol “pengaturan” nah lalu akan muncul kotak dialog seperti di sebelah kiri.. hehe kita pilih konfigurasi proxy yang paling bawah yaitu “konfigurasi proxy secara manual”.. hehe
Maaf mozila saya menggunakan versi yang bahasa indonesia.. hehehe jadi yaa aga’ bingung bagi para pembaca..
Nah sekarang kita coba ketik google.com pada address bar.. hehe dan hasilnya seperti di bawah ini

Nah kita masukkan nama user dan kata sandi nya.. hehe kebetulan nama user saya “wisnu” dan kata sandinya “123” setelah kita memasukkan nama user dan kata sandi squid akan meredirect to google.com.. hehehehehe
Sekian konfigurasi autentikasi user sudah selesai.. hehehe selamat mencoba yaa apabila ada kekurangan hehe maaf ya..

Cara Buat Blogger


langkah pertama kunjungi http://www.blogger.com. Anda akan mendapatkan halaman seperti pada gambar dibawah.

Oh ya, Anda bisa memilih bahasa, apakah Bahasa Indonesia atau bahasa Inggris.

Klik tanda panah besar yang bertuliskan CIPTAKAN BLOG ANDA.
 
 

Setelah Anda klik tanda panah besar yang bertuliskan CIPTAKAN BLOG ANDA, maka akan muncul formulir seperti yang ada pada gambar dibawah ini.

1. Alamat email yang Anda masukan harus sudah ada sebelumnya. Anda akan dikirim konfirmasi ke email tersebut. Jika Anda menggunakan email palsu atau email yang baru rencana akan dibuat, maka pendaftaran bisa gagal. Anda tidak perlu menggunakan email gmail.com. Email apa saja bisa.

2. Lengkapi data yang lainnya.

3. Tandai "Saya menerima Persyaratan dan Layanan" sebagai bukti bahwa Anda setuju. BTW Anda sudah membacanya?

Setelah lengkap, klik tanda panah yang bertuliskan lanjutkan.

Form Pendaftaran 1 
Form Pendaftaran 2 

Langkah 3: Membuat Blog 

Memilih Nama Blog dan URL Blog

Jika Anda berhasil, Anda akan dibawa ke halaman seperti pada gambar dibawah. Jika gagal? Gagal biasanya karena verifikasi kata Anda salah. Itu wajar karena sering kali verifikasi kata sulit dibaca. Yang sabar saja, ulangi sampai benar. Saya sendiri sampai mengulang 3X.

Setelah Anda berhasil mendaftar, Anda akan dibawa ke halaman seperti yang ada pada gambar dibawah. Sekarang Anda mulai membuat blog dengan mengisi nama dan alamat blog Anda.

Sebagai contoh, saya menamakan blog tersebut dengan nama Hasna Zahidah. Sssst, jangan curiga, Hasna adalah putri saya. Saya memilih alamat blog dengan alamat http://hasna-zahidah.blogspot.com
sebagai alaternatif, bisa juga http://hasnazahidah.blogspot.com.

Jika Anda membuat lensa dengan tujuan mempromosikan produk Anda atau produk afiliasi, maka dalam memilih nama, harus berisi nama produk atau jasa yang akan Anda tawarkan. Misalnya jika Anda ingin menjual ebook saya, Anda bisa memilih kata kunci seperti motivasi, sukses, berpikir positif, dan kata-kata kunci lainnya yang sesuai.

Anda juga bisa meneliti kata kunci yang paling banyak dicari orang (tentu harus berhubungan dengan produk yang Anda jual) di
https://adwords.google.com/select/KeywordToolExternal

Anda bisa mengecek ketersediaan alamat blog yang Anda pilih. Jika tersedia bisa Anda lanjutkan. Jika tidak tersedia, maka Anda harus kreatif mencari nama lain atau memodifikasi alamat yang sudah ada, misalnya ditambahkan abc, xzy, 101, dan bisa juga dengan menyisipkan nama Anda.

Lanjutkan dengan klik tanda panah bertuliskan LANJUTKAN.
Proses Pembuatan Blog 

Langkah ke 4 Blog Template 

Pilih desain yang sesuai dengan selera Anda.

Berhasil? Tentu saja berhasil, memang mudah koq. Jika berhasil, Anda akan diarahkan ke halaman seperti yang ada pada gambar dibawah.

Pilihlah tema yang sesuai dengan selera Anda. Jika tidak ada yang sesui dengan selera Anda, jangan khawatir, nanti masih banyak pilihan tema yang bisa Anda install sendiri. Sekarang pilih saja tema agar proses pembuatanblog bisa diselesaikan. Anda bisa preview tema dengan klik gambarnya.

Untuk Memilih tema Anda klik (tandai) bulatannya o seperti pada gambar dibawah. Lihat yang saya tunjuk dengan panah merah buatan saya.

Setelah itu Anda klik tanda panah yang bertuliskan LANJUTKAN
Memilih Tema 

Belajar Membuat Blog Selesai 

Sekarang tinggal posting, pengaturan, dan tata letak

Selamat, sekarang Anda sudah memiliki sebuah blog. Sekarang Anda sudah mulai bisa memposting pemikiran Anda di blog dan dibagi ke seluruh dunia (eh Indonesia).

Memang masih ada beberapa hal yang harus Anda lakukan, yaitu pengaturan, tata letak, penambahan eleman, dan penggantian tema jika Anda menginginkan tema yang lain. Ini untuk tingkat lanjut.

Setidaknya, Anda sudah memiliki blog dan bisa posting. Hal ini sudah cukup untuk tahap awal. Untuk mendalami masalah Blog lebih dalam, saya anjurkan Anda membaca ebook Nge-Blog Dapat Duit.

Pada ebook tersebut, bukan hanya diajarkan cara nge-blog, tetapi juga bagaimana mendapatkan uang dari blog. Saya sendiri sudah membuktikannya, saya mendapatkan uang dari ngeblog. Jangan heran kalau saya rajin ngeblog.